karena pelengkap itu perlu
Selasa, 08 Agustus 2017
Tingkat Efektifitas Penambahan Peserta Didik dan PTK Secara Online
Dengan semakin banyaknya fasilitas integrasi data dari beberapa sumber penyedia data pokok pendidikan secara realtime, tentu semakin membantu meningkatkan produktifitas kerja baik secara durasi waktu ataupun kwalitas hasil kerja. Dari segi waktu bisa banyak memangkas waktu terbuang dibandingkan dengan memproses data secara manual karena harus mengisikan semua data dari awal, sedangkan melakukan integrasi dari sumber data yang ada hanya perlu waktu yang relatif lebih cepat karena proses yang dilakukannya hanya memindahkan data melalui sistem integrator.Tarik siswa baru dari jenjang dibawahnya |
Secara kerjaan ada beberapa hal yang harus dilakukan pengelola data pokok pendidikan dalam mengawali periode tahun ajaran baru, namun tidak sedikit yang melakukannya tidak secara tertata dengan baik sehingga banyak proses yang harus bolak balik dilakukan dan dianggap tidak efektif.
Dilihat dari sudut pandang proses, ada 2 kelompok kerjaan. Yang pertama proses yang dilakukan secara online (membutuhkan koneksi internet), dan yang kedua adalah proses yang tidak membutuhkan koneksi internet (offline).
Banyak yang masih terjebak dengan mendahulukan kerjaan secara offline dan mengesampingkan kerjaan online yang notabene lebih banyak menyelesaikan beban kerjaan. Salah satu contohnya adalah dengan terlebih dahulu meluluskan siswa tingkat akhir terlebih dahulu namun tidak menyegerakan menambah peserta didik baru secara online, atau malah menambahkan siswa baru secara manual.
Dilihat dari segi efektifitas kerjaan, mendahulukan beberapa proses online tentu lebih mempercepat kerjaan. Misalnya dengan melakukan proses penarikan PTK terlebih dahulu sebelum melakukan prefill tentu akan mempermudah saat melakukan pembuatan rombongan belajar karena PTK sudah tersedia. Begitu juga dengan peserta didik, saat mendahulukan menambahkan siswa baru secara online tentu saja akan banyak memangkas waktu jika dibandingkan dengan menambahkan secara manual.
Sedangkan dari segi kwalitas data, menambahkan peserta didik secara online tentu saja jauh lebih lengkap karena sudah ada yang lebih dulu menggunakan data tersebut sehingga beberapa data misalnya NISN sudah tersedia tanpa harus melakukan proses verivikasi untuk mendapatkan nomor yang valid.
Dengan melihat dari beberapa sudut pandang inilah dapat disimpulkan bahwa menggunakan fasilitas integrasi data secara online jauh lebih efektif dibandingkan dengan proses secara manual. Namun prosedur atau cara yang mana yang lebih cocok digunakan tentu kembali ke masing-masing pengelola data disesuaikan dengan fasilitas, situasi dan kondisi yang ada.
loading...
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
Pencarian
Arsip
-
2017
(12)
- Desember (1)
- Oktober (1)
-
Agustus
(8)
- Periksa Pembaruan Aplikasi Secara Berkala
- Serba-serbi Error 504 Gateway Timeout
- Menekan Tingkat Kegagalan Dengan Menyegerakan Konf...
- Salah Kaprah Tambah Siswa Baru Menunggu Diluluskan
- Tingkat Efektifitas Penambahan Peserta Didik dan P...
- Seberapa Penting Melakukan Reset Kode Registrasi?
- Indikator Sekolah Aktif Pada Semester Tertentu
- Permasalahan Pangkat Golongan PTK
- Februari (2)
Pengunjung
Hak Cipta ©
Dapodik Helper
™ 2014 - 2018
Dapodik Helper adalah perangkat yang dibuat oleh PIHAK KETIGA diluar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan BUKAN merupakan bagian dari Dapodik.
Segala hal terkait dengan Dapodik Helper BUKAN merupakan tanggung jawab Tim Dapodik Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar